The Prisoner of Cell 25 / Rise of the Elgen by Richard Paul Evans
My rating: 4 of 5 stars
another great story.. another character with superhuman power.
Both The Prisoner of Cell 25 and Rise of the Elgen by Richard Paul Evans in one book. two interesting stories in one book.
The Prisoner of Cell 25 is all over about the Glows. Smartly introduced them one by one with what they do. Open with Michael Vey (of course) and his best friend Ostin. One with Tourrete's Syndrome and One with his only friend, Michael XD
Rise of the Elgen is about their effort for saving people and bring the Elgen down
----
Dua cerita yang termuat dalam satu buku tebal dengan harga yang menguntungkan, dengan berat yang membuat buku ini sedikit tidak betah untuk dipegang, tapi dari segi cerita buku ini bagai magnet bagi pembacanya, terutama saya yang tidak menyangka bahwa buku ini akan sangat mengasyikkan hingga akhir cerita.
Cerita pertama ada cerita perkenalan karakter-karakter yang ada, dan berjumlah cukup banyak lebih dari 15 orang dalam satu buku atau bahkan 7 orang dalam sekali waktu yang mana alih-alih menjadi bosan malah membuat otak bekerja untuk mengingat ciri khas dan kemampuan mereka. Semuanya ditulis dengan cara yang sangat bisa dinikmati dn bukan menjadi semacam buku ensiklopedi.
Kisah perjalanan dan pengembangan cerita pun menjadi nilai tambah dari seri ini. Beberapa momen emossional yang turut dituliskan dengan cermat untuk mempengaruhi emosi pembacanya.
Pada cerita kedua, misteripun semakin menjadi bertambah kelam karena munculnya karakter baru yang mereka kenal hanya melalui telepon selular yang mereka panggil sebagai voice tidak adanya petunjuk dan rasa percaya kepada siapapun yang membuat ceritanya mengarah sedikit kelam, meski tidak terlalu. Intensitas aksi yang ada juga salah satu hal lain yang menjadi kekuatan bagi volume ini.
Alasan saya memberikan 4 bintang hanyalah karena, saya rasa buku ini memiliki pola cerita yang sama tegang-santai-tegang. Dibuka dengan awal yang membuat adrenalin berpacu dan bertanya-tanya apakah kejadian berikutnya, ditengahi dengan peristiwa normal dan cenderung santai meski pada sesekali waktu dibuat tegang secara bertahap sampai pada akhirnya ditutup dengan cukup sukses. pola yang bisa ditebak sedari awal sehingga pembaca seolah tahu hal apa ang akan mereka hadapi.
Seri ini mengingatkan saya dengan salah seri karya Mark Walden, H.I.V.E. yang bercerita tentang sekolah penjahat, akan tetapi dalam seri Michael Vey, mereka adalah sekumpulan anak hasil eksperimen dari Elgen yang kesemuanya memiliki kekuatan yang berhubungan dengan listrik dan saya yakin hampir semua buku midgrade memiliki kesamaan seperti ini.
Kisah pelarian dan usaha mereka untuk hidup, bahkan meruntuhkan kekuatan Elgen dan meninggalkan mereka untuk hdup dengan tenang tanpa adanya paksaan untuk menjadi kekuatan politik salah satu pihak hanya dengan tujuan untuk memonopoli eknomoi suatu negara dan memperkaya salah satu pihak.
Beralur cepat dan tanpa basa-basi, hanyalah kata yang saya dapatkan dari buku, dan saya rasa karena itulah buku ini susah dilepaskan, karena dengan 700halaman dan waktu
View all my reviews
No comments:
Post a Comment